Minggu, 01 April 2012

Prediksi Skor Akhir Villarreal vs Espanyol, 2 April 2012


Prediksi Skor Akhir Villarreal vs Espanyol, 2 April 2012


LIGA SPANYOL-PORTAL-3Prediksi Skor Akhir Villarreal vs Espanyol, Liga Spanyol, Senin 2 April 2012, Siaran langsung TV one, pukul: 02.30 WIB Dini hari. Villareal bertekad terus bangkit dan meningkatkan performa di Primera Liga. Sukses menahan imbang pemuncak klasemen Real Madrid (22/3) dan diteruskan dengan kemenangan atas Rayo Vallecano (26/3), pekan lalu, menjadi modal untuk mengandaskan mimpi Espanyol yang sedang berjuang untuk masuk zona kompetisi Eropa.
Menjamu Si Parkit di Camp El Madrigal, Senin (2/4) dini hari WIB nanti, The Yellow Submarine alias Kapal Selam Kuning bertekad meraih tiga angka. Tim yang musim lalu finish di peringkat 4 klasemen itu kini masih berada di urutan 16 klasemen
    "Ini pertandingan penting bagi kami untuk mengonsolidasi kerja yang dilakukan selama ini. Saya tidak berharap tim bersantai-santai atau melupakan pertandingan ini karena saya ingin kami memiliki posisi yang baik di klasemen," kata Miguel Angel Lotina, dilansir Yahoosports.
sementara. Jika mereka kalah dari Espanyol akan menyebabkan posisi pasukan Miguel Angel Lotina akan semakin terpuruk. Untuk itu kemenangan adalah harga mati yang dipatok Kapal Selam Kuning agar mereka tidak semakin karam.
Marcos Senna dan para koleganya pun cukup antusias menghadapi laga menghadapi Espanyol ini. Dua hasil positif pada laga terakhirnya menjadi modal bangkitnya permainan Villarreal. Apalagi ditunjang dengan data statistik yang membuktikan bahwa Villareal masih lebih perkasa dibanding Espanyol.
Data statistik menunjukkan dari total 25 pertemuan dengan Si Parkit, Villarreal berhasil memetik sembilan kemenangan. Sementara Espanyol hanya berhasil memenangkan empat laga, dan sisanya imbang. Tak hanya itu, tercatat dari delapan pertemuan terakhir kedua tim, Espanyol tidak pernah berhasil membobol gawang Villarreal. Bermain di El Madrigal tidak pernah mudah bagi Espanyol. Terakhir kali Espanyol memetik kemenangan di El Madrigal pada bulan Februari 2004, dengan skor 1-0.
Sementara tak kalah dari tuan rumah, di pihak Espanyol pun menjelang laga giornata ke-30 ini, pasukan Mauricio Pochettino bertekad juga akan tampil ngotot untuk tetap menjaga peluang di zona Liga Champions. Kini Espanyol berada di peringkat 7 dengan 40 poin dan hanya berbeda tujuh angka dengan peringkat 3 dan 4, yakni Valencia dan Malaga.
Gelandang serang Espanyol, Philippe Coutinho berkeyakinan bahwa mereka dapat menuju zona Eropa. Karena itu, mereka siap bermain ngotot. "Tujuan kami adalah menjadi salah satu tim yang memenuhi syarat untuk Liga Champions. Ada sembilan pertandingan kiri dan pekerjaan lebih yang lain.
Head to Head Villarreal vs Espanyol: 07 Nov 2011 : Espanyol vs Villarreal                       0-0  (La Liga)
31 Jan 2011 : Espanyol vs Villarreal                       0-1  (La Liga)
13 Sep 2010 : Villarreal vs Espanyol                       4-0  (La Liga)
07 Mar 2010 : Espanyol vs Villarreal                       0-0  (La Liga)
04 Okt 2009 : Villarreal vs Espanyol                       0-0  (La Liga)
Lima Pertandingan Terakhir Villarreal:
26 Mar 2012 : Rayo Vallecano vs Villarreal                 0-2  (La Liga)
22 Mar 2012 : Villarreal vs Real Madrid                    1-1  (La Liga)
18 Mar 2012 : Levante vs Villarreal                        1-0  (La Liga)
13 Mar 2012 : Villarreal vs Getafe                         1-2  (La Liga)
04 Mar 2012 : Real Zaragoza vs Villarreal                  2-1  (La Liga)
Lima Pertandingan Terakhir Espanyol:
25 Mar 2012 : Espanyol vs Malaga                           1-2  (La Liga)
23 Mar 2012 : Real Betis vs Espanyol                       1-1  (La Liga)
20 Mar 2012 : Espanyol vs Racing Santander                 3-1  (La Liga)
11 Mar 2012 : Espanyol vs Rayo Vallecano                   5-1  (La Liga)
05 Mar 2012 : Real Betis vs Espanyol                       5-0  (La Liga)
Prediksi Susunan Pemain Starting XI :
Villarreal
: Lopez - Zapata, Musacchio, Oriol, Mario, Senna, Cani, Valero, Soriano, Nilmar, Ruben.
Espanyol : Casilla - Forlin, Rodriguez, Didac Vila, Verdu, Weiss, Coutinho, Baena, Lopez, Gomez, Uche.
Bursa taruhan: Villarreal     0  :  ½ Espanyol
PREDIKSI MENANG   :   Home : 30%  ---  Draw * 40%  ---  Away : 30%
PREDIKSI SKOR   :   Villarreal   2  -  1   Espanyol

Tidak ada komentar:

Posting Komentar